Wako Solok Harapkan Forikan Berperan Stategis Tingkatkan Konsumsi Ikan

    Wako Solok Harapkan Forikan Berperan Stategis Tingkatkan Konsumsi Ikan

    SOLOK KOTA -  Wali Kota Solok H. Zul Elfian Umar, SH, M.Si, membuka secara resmi Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan), bertempat di Aula Dinas Pertanian Kota Solok, Senin, 26 Juni 2023.

    Turut hadir Wakil Ketua Forikan Kota Solok, Ny.Dona Ramadhani Kirana Putra, Pengarah Forikan dan Pengurus Forikan Kota Solok, serta OPD terkait.

    Wako Solok dalam sambutannya mengatakan, salah satu upaya untuk mensinergikan pelaksanaan program Gemarikan adalah melalui pembentukan Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan). Pengurus Forikan yang dibentuk bertujuan untuk memperkuat koordinasi di Tingkat Kota, Kecamatan dan Kelurahan sehingga dapat berperan sebagai inspirator, kreator, motivator dan aktivator.

    Melalui Forikan ini, kita secara bersama dapat memasyarakatkan makan ikan sehingga dapat meningkatkan angka konsumsi ikan. Gemarikan dengan mengusung visi “Masyarakat Sehat dan Cerdas dengan Ikan sebagai Menu Utama Keluarga. Wali Kota pun berharap, Forikan mampu berperan strategis dalam peningkatan konsumsi ikan dan menjadikan makan ikan sebagai budaya.

    "Pada hari ini, bersama-sama kita berkumpul dan memadupadankan tekad serta niat kita, untuk memajukan kesejahteraan Kota Solok melalui peningkatan konsumsi ikan yang telah diakui manfaatnya bagi kesehatan serta kecerdasan oleh para ahli gizi, ” ungkap Wako Zul Elfian.

    “Untuk membangun sesuatu yang besar tentunya harus dimulai dari yang kecil terlebih dahulu. Demikian juga halnya untuk meningkatkan konsumsi ikan masyarakat, tentunya dimulai dari peningkatan konsumsi ikan keluarga, "imbuh Wako.

    Dalam rangka meningkatkan konsumsi ikan Kota Solok, tambahnya, perlu merencanakan kegiatan-kegiatan yang mendukung Forikan dalam peningkatan konsumsi ikan.

    “Untuk itu, kita perlu mensosialisasikan kepada pengurus Forikan Kota Solok, Pengurus Forikan Kecamatan hingga Pengurus Forikan Kelurahan Kegiatan Forikan Tahun 2023 terkait Rencana Kegiatan Tahun 2024, dan melalui Rakor ini, ini, mari kita susun program kerja tahunan Kota Solok dengan baik, ” pungkasnya.

    Sebelumnya Wakil Ketua Forikan Kota Solok Ny. Dona Ramadhani Kirana Putra dalam laporannya menyampaikan visi Forikan Kota Solok yaitu ‘Terwujudnya masyarakat yang sehat, kuat dan cerdas’, dengan penjabaran misi meningkatkan konsumsi ikan, meningkatkan tumbuh kembangnya kreativitas keragaman usaha UMKM pengolahan dan pemasaran ikan, meningkatnya kegiatan pada dinas terkait dan kampanye peningkatan konsumsi ikan, serta menjadikan produk perikanan sebagai komoditas strategis ketahanan pangan.

    Sementara program kerja Forikan Kota Solok Tahun 2023 diantaranya, peningkatan angka konsumsi ikan, kampanye Gemarikan (Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan), dan penurunan Angka Stunting. Selanjutnya, kegiatan Forikan Tahun 2023, Rakor Forikan Tingkat Kota Solok, pemberian snack olahan ikan, pembinaan dan sosialisasi Gemarikan, lomba masak serba ikan tingkat Kota Solok, pelaksanaan hari makan ikan, pembuatan baliho Gemarikan, serta pembinaan pada Poklahsar.

    kota solok kota beras serambi madinah
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Audiensi dengan Ketum KONI Pusat, Wako Solok:...

    Artikel Berikutnya

    Binluh Hukum di  KTK, AKP Jufrinaldi bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Ini Tahapan Pilkada Kota Solok Menuju Hari Pemilihan..!!!!
    Tony Rosyid: Pilgub di IKN Memanas
    Danlanud Sultan Hasanuddin Sambut Kedatangan Menteri Pertanian dan Kasum TNI di Makassar

    Ikuti Kami